FTTx
Fiber
To The X (FTTX) merupakan suatu format penghantaran sinyal optik
dari pusat penyedia ke kawasan pengguna dengan menggunakan kabel serat optik
sebagai medium penghantaran. Jenis layanan FTTX diantaranya yaitu:
·
FTTH adalah suatu format
penghantaran sinyal optik dari pusat penyedia melalui kabel serat optik
dengan titik terminasi di rumah pelanggan pada perangkat yang menyediakan penghubung baik data, suara, maupun
video yang disebut optical network terminal (ONT).
·
- FTTB
(Fiber To The Building)
FTTB adalah suatu format penghantaran sinyal optik terkoneksi LAN yang menghubungkan
sinyal optik ke kotak distribusi utama gedung kantor atau gedung apartemen
untuk mewujudkan akses sinyal optik melalui kabel serat optik.
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai produk dan layanan FTTX ini, silakan klik link berikut: http://www.balifiber.id/
Teknologi Informasi dan Komunikasi
PT
Bali Towerindo Sentra Tbk menyediakan layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) kepada pelanggan yang membutuhkan layanan pengelolaan dan penyimpanan informasi atau data. Saat ini PT
Bali Towerindo Sentra Tbk aktif melakukan pengembangan layanan smart city dengan terus melakukan pembaruan yang tiada henti.
Beberapa inovasi yang telah dibangun oleh PT Bali Towerindo Sentra Tbk antara lain:- Penyimpanan awan (Cloud Computing)
- CCTV Surveillance
- CCTV Analytic